Memahami Bleed pada Desain Lanyard, Percetakan Wajib Tau!

Memahami Bleed pada Desain Lanyard, Percetakan Wajib Tau!

  • May 26, 2025
  • Admin Talitali by Admin Talitali
  • Artikel

Desain lanyard kelihatan keren di layar, tapi pas dicetak kok bagian pinggirnya malah kepotong? Eits, jangan buru-buru nyalahin mesin cetak dulu. Bisa jadi desainnya belum pakai bleed. Istilah yang satu ini penting banget buat kamu yang berkutat di dunia desain grafis, apalagi kalau sering cetak lanyard custom.

Yes, bleed bukan cuma istilah keren di dunia desain, tapi elemen penting yang bikin hasil cetak lanyard kamu jadi flawless. Banyak yang skip bagian ini, padahal efeknya bisa fatal: desain jadi nggak presisi, warna kepotong, bahkan bisa gagal total. Yuk, bahas tuntas kenapa bleed itu wajib banget kamu pahami sebelum kirim desain ke tempat cetak!

Apa Itu Bleed dan Kenapa Penting di Dunia Percetakan Lanyard?

Bleed itu area tambahan di luar garis potong desain yang sengaja dibuat supaya hasil cetakan nggak kelihatan “terpotong nanggung”. Contoh, kamu punya desain lanyard warna full biru, tapi pas dicetak sisi pinggirnya malah putih karena mesin potongnya meleset sedikit. Di situlah fungsi bleed bekerja, yaitu untuk memberikan ruang aman buat desainmu tetap solid walau ada toleransi pemotongan.

Di percetakan, saat proses cetak massal mesin potong nggak selalu 100% presisi bisa sedikit bergeser.. Nah, bleed bantu ngantisipasi kesalahan sekecil apapun. Hasilnya? Lanyardmu tetap rapi, profesional, dan ready dibagi-bagi ke klien atau dipakai di event besar.

Fungsi Bleed pada Desain Lanyard

Secara umum, fungsi utama bleed adalah menjaga presisi dan keutuhan desain saat proses pemotongan. Tapi lebih dari itu, berikut beberapa peran pentingnya:

  • Menghindari margin putih yang tidak diinginkan
  • Menjaga proporsi desain tetap sesuai meskipun ada sedikit pergeseran saat produksi
  • Memberikan ruang aman bagi mesin potong untuk bekerja dengan fleksibel

Dengan menggunakan bleed, kamu memastikan desain tetap “utuh” di setiap sisi lanyard. Selain itu, buat vendor cetak, bleed bikin kerjaan mereka jadi lebih presisi dan cepat. Nggak perlu bolak-balik nanya revisi atau minta file ulang. Hemat waktu, hemat tenaga, hemat drama.

Mau hasil cetak lanyard kamu lebih maksimal dan rapi dari sisi ke sisi? Konsultasikan desainmu langsung ke Talitali via WhatsApp 0813-1777-2022 atau DM Instagram @talitali.official. Tim kami siap bantu review desainnya!

Artikel Terkait: Kenapa Metode Heat Press Jadi Pilihan Utama untuk Lanyard?

Panduan Ukuran Bleed Ideal untuk Lanyard

Setiap vendor punya standar sedikit berbeda, tapi umumnya ukuran bleed untuk lanyard berada di sekitar 3 mm dari setiap sisi. Misalnya kamu membuat desain untuk lanyard berukuran 2 cm x 90 cm, maka ukuran file desainnya jadi 2,6 cm x 90,6 cm (dengan bleed 3 mm di kiri-kanan dan atas-bawah).

Hal penting lainnya:

  • Simpan file desain dalam format PDF, AI, atau CDR
  • Gunakan mode warna CMYK agar warna cetak lebih akurat
  • Hindari menempatkan teks atau elemen penting terlalu dekat ke tepi

Dengan memperhatikan hal-hal tersebut, desainmu akan jauh lebih siap untuk cetak massal dan hasilnya pasti memuaskan.

Ciri-Ciri Desain Lanyard yang Siap Cetak

Desain yang siap dikirim ke percetakan biasanya punya ciri-ciri ini:

  • Ukuran sesuai standar lanyard (biasanya 90 x 2 cm atau 85 x 2.5 cm, tergantung kebutuhan)
  • Ada tambahan bleed 3 mm di semua sisi
  • Elemen penting seperti logo atau teks ditempatkan aman di safe area
  • Format file-nya dalam bentuk vektor (AI, PDF) untuk hasil tajam
  • Warna diubah ke mode CMYK, bukan RGB, supaya warna cetak sesuai

Dengan memperhatikan hal-hal tersebut, desainmu akan jauh lebih siap untuk cetak massal dan hasilnya pasti memuaskan.

Risiko Cetak Lanyard Tanpa Bleed

Banyak yang menganggap enteng urusan bleed. Padahal, mengabaikannya bisa menimbulkan berbagai risiko, seperti:

  • Desain terpotong
  • Muncul garis putih di pinggiran
  • Logo atau teks tidak simetris
  • Harus cetak ulang, yang artinya... budget nambah!
  • Hasil akhir terlihat kurang profesional

Ini tentu jadi masalah apalagi kalau lanyard itu dipakai untuk event besar, launching produk, atau bahkan identitas perusahaan. Ketika detail kecil seperti ini tidak diperhatikan, kesan keseluruhan brand bisa ikut terdampak.

Sudah capek-capek bikin desain keren, tapi hasil cetaknya mengecewakan cuma karena lupa bleed? Sayang bangetkan?. Tetapi beda cerita kalau kamu kerja sama dengan vendor cetak yang serius seperti tim talitali, kami nggak cuma cetak asal jadi. Kami bantu kamu dari awal sampai akhir, termasuk edukasi tentang bleed dan layout desain. 

Share: